Creativity & Innovation at Work

Dunia bisnis saat ini ditandai dengan persaingan yang kian ketat, produk-produk yang kurang lebih memiliki varian dan kualitas yang sama, serta tuntutan pelanggan yang terus meningkat.

Karena itu untuk memenangkan persaingan tidak ada cara yang lebih ampuh selain memiliki kreativitas dan inovasi untuk menjalankan bisnis dan melayani pelanggan. Kreativitas dan inovasi adalah dua kata kunci kesuksesan yang akan membedakan perusahaan yang satu dengan perusahaan yang lain. Tanpa kreativitas dan inovasi perusahaan akan mandeg dan perlahan-lahan akan hilang dari persaingan.

Memunculkan kreativitas dan inovasi adalah tantangan para pemimpin perusahaan saat ini. Untuk itulah workshop ini kami selenggarakan. Creativity & Innovation at Work akan membantu Anda menyadari diri Anda sebagai seorang yang kreatif, menggali potensi-potensi kreativitas dalam diri serta mengubah kreativitas tersebut menjadi sesuatu yang bermanfaat dan bernilai bagi organisasi. Inilah yang disebut dengan inovasi. Ada banyak kreativitas yang sering ada dalam organisasi tetapi ketika kita tidak mampu mengubah kreativitas tersebut menjadi sesuatu yang bermanfaat dan memiliki value maka kreativitas itu hanya akan terbuang sia-sia. Kemampuan inovasi akan memastikan bahwa semua kreativitas itu mengalami transformasi yang dibutuhkan. Workshop ini akan memastikan bahwa Anda tidak hanya akan menjadi seorang yang kreatif tetapi yang lebih penting lagi membuat Anda menjadi orang yang inovatif sehingga benar-benar mampu menghasilkan sesuatu yang bernilai tambah bagi perusahaan dan pelanggan Anda.