Curhat

“Kemanapun kita pergi, pasti kita mencari teman untuk curhat, baik di kantor, di rumah, di masyarakat, di perjalanan dan lain-lain” demikian yang dikatakan oleh Arvan Pradiansyah dalam talkshow Smart Happiness dengan tanggal istimewa, yaitu 11-11-11 langsung dari Semarang.

Penulis buku best seller You Are Not Alone ini mengatakan “Kalau kita tidak curhat maka kita akan stres.” Curhat bukan hanya membutuhkan jika ada masalah, bahagiapun kita butuh curhat. Teman adalah kebutuhan psikologis yang dibutuhkan manusia untuk curhat. Karena definisi teman adalah seseorang yang bisa diajak untuk curhat.

Curhat sesungguhnya sehat, karena curhat bisa meningkatkan kekebalan tubuh, membuat pikiran menjadi jernih, mampu melihat dari sudut pandang yang berbeda. Orang yang tidak punya teman curhat, tidak bisa berbagi dengan orang, akan menciptakan kelelahan yang luar biasa bagi tubuhnya.

Managing Director ILM (Institute for Leadership and Life Management) yang pada hari Sabtu, 28 Januari 2012 dijadwalkan akan mengadakan seminar motivasi “I Love Monday“ berpendapat, “Untuk bisa curhat, sesungguhnya kita membutuhkan orang paham akan masalah kita, yang bisa kita percaya, dan yang terdekat dengan kita.”

Ada rambu-rambu yang harus diperhatikan dalam curhat, yaitu pastikan bahwa yang disampaikan adalah yang benar, baik dan perlu. Serta, carilah satu orang yang benar-benar dipercaya. Dengan demikian ketika curhat dengan orang lain, kita bisa merestrukturisasi pemikiran diri sendiri, bisa menjadi lega dan bisa melihat dalam perfektif yang berbeda.

Arvan juga menambahkan, “Curhat ada biaya sosialnya, apalagi kalau kita curhat dengan orang salah. Maka dari itu, kalau kita tidak punya teman curhat, kita bisa menulis, bicara kepada Tuhan, atau mengunakan tape recorder.”

One comment

  1. Curhat sesungguhnya sehat, karena curhat bisa meningkatkan kekebalan tubuh, membuat pikiran menjadi jernih, mampu melihat dari sudut pandang yang berbeda. Orang yang tidak punya teman curhat, tidak bisa berbagi dengan orang, akan menciptakan kelelahan yang luar biasa bagi tubuhnya.
    Setuju banget…………….

Leave a Reply

Your email address will not be published.