The Hamburger of Happiness

“The Hamburger of Happiness adalah sebuah konsep yang diperkenalkan oleh Pakar Happiness bernama Tal Ben Shahar.“ Demikian yang diungkapkan oleh Arvan Pradiansyah, Happiness Inspirer Indonesia di awal talkshow Smart Happiness yang berjudul “The Hamburger of Happiness” pada tanggal 24 Mei 2013 di Smart FM Network.

Managing Director ILM ini menambahkan, “Ada 4 tipe The Hamburger of Happiness yaitu:

  1. Pertama, Junk Food Burger, sesuatu yang enak tetapi tidak sehat (Orang yang memikirkan kesenangannya saja saat ini tanpa mau merasakan konsekuensinya masa nanti).
  2. Kedua, Vegetarian Burger, sesuatu yang sehat tetapi tidak enak (Orang yang selalu memikirkan masa depan tanpa memikirkan kebahagiaan sekarang ini).
  3. Ketiga, The Worst Burger, sesuatu yang tidak enak dan tidak sehat juga (Orang yang tidak memikirkan kebahagiaannya saat ini dan nanti).
  4. Keempat, Ideal Burger, sesuatu yg enak dan juga sehat (Orang yang melakukan kesenangan dan memiliki makna (happpiness sesungguhnya)).”

Motivator & Penulis buku I Love Monday ini juga mengungkapkan, “Agar kita bisa hidup bahagia yang sesungguhnya, coba kita pikirkan apa yang kita lakukan dengan senang dan bermakna dalam hidup kita. Dengan begitu, kita termasuk tipe Ideal Burger.”

Leave a Reply

Your email address will not be published.