I Love Monday

Hari Senin sering kali dilukiskan sebagai hari yang penuh dengan depresi dan kecemasan. Banyak orang yang mengeluh ketika hari Senin datang dan berangkat ke tempat kerja dengan perasaan terpaksa. Padahal hari Senin sangat penting untuk menyetel mood dan ritme kerja kita dalam satu minggu. Ketika kita bisa melalui hari Senin dengan baik maka hari-hari kita dalam seminggu juga akan berjalan dengan lancar.

Kegalauan menyambut hari Senin sesungguhnya berakar dari paradigma kita dalam melihat pekerjaan. Banyak orang yang hanya melihat pekerjaannya sebagai job, sebagai setumpuk tugas yang tidak pernah berakhir. Inilah yang membuat banyak orang merasa terpaksa dan melakukan pekerjaan hanya untuk menunaikan kewajibannya semata. Paradigma ini harus diubah agar kita dapat menikmati hidup yang lebih bermakna. Pelatihan “I Love Monday” akan mengubah paradigma Anda mengenai pekerjaan dari Job menuju Career dan akhirnya mencapai Calling. Ketika mencapai Calling kita akan memiliki semangat yang militan dan tak pernah padam dalam melakukan pekerjaan karena kita sadar bahwa pekerjaan ini adalah tugas dan misi suci yang dititipkan Tuhan kepada kita.