Building A Highly Effective Team

Memimpin tim bukanlah sesuatu yang mudah. Ada banyak keahlian yang harus dikuasai oleh seorang Leader agar dapat memimpin sebuah tim dengan efektif. Memimpin tim haruslah dimulai dengan mengubah mindset seseorang dari individual contributor menjadi team player.  Dengan demikian seorang pemimpin tidaklah cukup bila  hanya mementingkan pekerjaan dan pencapaian targetnya saja. Ia kini mempunyai peran yang lebih besar yaitu mengelola semua orang yang berada di bawahnya dan memastikan bahwa mereka mencapai target kinerja yang telah ditetapkan.

Karena itu seorang pemimpin tim haruslah dibekali dengan mindset, skill set dan tool set yang memadai untuk dapat menciptakan sinergi yang maksimal di antara anggota timnya. Kalau sebelumnya ketika masih menjadi individual contributor keahlian yang dibutuhkan adalah keahlian teknis (hard skill) kini keahlian soft skill lah yang lebih banyak dibutuhkan. Seorang Leader yang baik perlu menguasai segala hal yang berkaitan dengan komunikasi dan  interaksi antar manusia, termasuk di dalamnya cara-cara untuk membangun kepercayaan dan mengelola konflik. Dengan pemahaman dan keahlian yang baik dalam hubungan antar manusia inilah seorang pemimpin akan mencapai kesuksesannya. Pelatihan “Building A Highly Effective Team” ini akan membekali Leader dengan berbagai keahlian yang dibutuhkan untuk mengelola tim dengan efektif.